Menjadi Muslim adalah Kesuksesan Sesungguhnya Bagi Masha Alalykina
Seruni.id –
Masha Alalykina adalah seorang model dan artis asal Rusia. Namanya cukup
terkenal di negeri Tirai Besi itu. Sebelumnya, dia merupakan non-muslim yang
tidak begitu religius dan sama sekali tidak terlintas di benaknya jika suatu
saat nanti jalan hidup akan membawanya kepada Islam.
Namun, akhirnya pada 2006 lalu, dia menerima Islam
sebagai agama barunya. Hal tersebut bermula ketika Masha mendapat kabar dari
keluarga temannya, yang memberitahu, bahwa temannya tersebut sedang mengalami
koma. Bahkan, pihak rumah sakit pun tak meyakini apakah temannya itu masih bisa
diselamatkan atau tidak.
Saat itulah, Masha merasa tak berdaya. Tak ada apapun
yang bisa dilakukannya untuk menolong sahabatnya itu, kecuali berdoa dan
memohon kepada Tuhannya untuk menyelamatkan sahabatnya. Doanya terkabul.
Temannya pun sembuh. Ketika masih dalam perawatan, temannya tersebut menelpon
Masha dan bercerita.
“Masha, aku melihatmu ketika aku sedang koma waktu
itu. Dan dalam kondisi tersebut, aku merasa bahwa kamu banyak membantuku.”
Ia menangis, dan menyadari bahwa sebelumnya, ia jarang
sekali berdoa dan memohon kepada Tuhannya. Dan sekalinya ia berdoa dengan
sungguh-sungguh, Tuhan mengabulkan doanya. Inilah titik balik kehidupan Masha
dalam perjalanannya bertemu Islam dan memutuskan untuk menjadi muslimah.
Sekarang, Masha telah menutup dirinya dengan memakai
jilbab. Bahkan, ia sangat membenci foto-foto
dirinya sewaktu menjadi model dahulu. Dengan menjadi model, semua auratnya terbuka dan dilihat orang dari seluruh dunia. Namun, dia percaya, bahwa seseorang bisa bertobat dan membersihkan segala kesalahannya di masa lalu.
dirinya sewaktu menjadi model dahulu. Dengan menjadi model, semua auratnya terbuka dan dilihat orang dari seluruh dunia. Namun, dia percaya, bahwa seseorang bisa bertobat dan membersihkan segala kesalahannya di masa lalu.
“Seseorang dapat bertobat dan membersihkan kesalahan
masa lalu dengan beramal shaleh, Insya Allah,” ujarnya.
Ketika ia ditanya, mengapa dirinya memilih Islam
sebagai agama barunya, Masha menjawab bahwa ia melihat Islam memiliki landasan
yang paling kuat dalam hubungannya dengan agama lain.
Ia melihat bahwa semua aturan Islam dapat diterapkan
dalam kehidupan, dan menurutnya, jalan Islam adalah jalan kesuksesan. Terlebih
ketika ia mengenal Islam lebih jauh, ia mengakui bahwa segala kepopulerannya
selama ini, menjadi tidak ada artinya.
“Islam adalah agama yang mempunyai dasar paling kuat.
Dan bila saja semua aturan Islam diterapkan dalam kehidupan nyata maka bisa
dipastikan kesuksesan akan mudah untuk diraih,” jawab Masha.
Setelah resmi menjadi mualaf, Masha Alalykina
meninggalkan dunia keartisannya dan memilih untuk menjadi guru bahasa di salah
satu Universitas di Rusia. Ternyata, wanita yang telah menjadi dosen ini
menguasai 5 bahasa Eropa lainnya.
Selain itu, dia juga belajar bahasa Arab. Meskipun
terbilang sulit, namun ia mengakui, bahwa bahasa Arab adalah kunci untuk
mempelajari lebih banyal lagi ilmu pengetahuan. Dan dia pun mulai jatuh hati
pada bahasa Al Quran ini.
Karena dirinya sangat mencintai Islam, Masha Alalykina tak malu menunjukkan
identitasnya sebagai muslim. Dia bahkan ingin sekali menjadi teladan bagi
lingkungannya, sebisa mungkin berdakwah agar mereka mendapat hidayah Islam
seperti yang ia rasakan saat ini.
.
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.